RSUD BANTEN RAIH PENGHARGAAN PREDIKAT ZONA HIJAU TERTINGGI KEPATUHAN PELAYANAN PUBLIK TAHUN 2023 DARI OMBUSDMANRI
Sumber Gambar :RSUD Banten menerima penganugerahan predikat kepatuhan tinggi standar pelayanan publik tahun 2023 dari Ombusdman RI yang diserahkan oleh PJ Gubernur Banten Al Muktabar di Pendopo Gubernur Banten pada hari Rabu tanggal 20 Desember 2023 dan diterima langsung oleh Direktur RSUD Banten dr.Danang Hamsah Nugroho,M.Kes.
RSUD Banten menerima penghargaan kualitas tertinggi dengan nilai 95,85 dikarenakan telah memenuhi kriteria penilaian kepatuhan tinggi dalam memberikan pelayanan khususnya pelayanan kesehatan kepada masyarakat dengan nilai, dimana Penilaian kepatuhan merupakan bentuk pengawasan penyelenggaraan pelayanan publik oleh Ombudsman RI yang bertujuan untuk mendorong pencegahan maladministrasi dan meningkatkan kualitas pelayanan publik. Selain itu, penilaian kepatuhan juga menjadi tolok ukur terhadap evaluasi dan penguatan pengawasan internal melalui atasan langsung. Kurun waktu penilaian dilakukan pada bulan Juli sampai Oktober 2023. Dalam penilaian ini segenap dimensi, variabel, dan indikator penilaian diambil berdasarkan komponen penyelenggaraan pelayanan publik yang disebutkan dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009, Peraturan Pemerintah Nomor 96 Tahun 2012, dan Peraturan Presiden Nomor 76 Tahun 2013 yang berkaitan langsung dengan penyelenggara layanan.