Simulasi Penanggulangan Kebakaran dan Bencana di RSUD Banten

Sumber Gambar :

Dalam rangka meningkatkan pemahaman dan pengetahuan tentang kesiapsiagaan dalam menghadapi kebakaran dan bencana, Instalasi K3RS RSUD Banten menyelenggarakan kegiatan Simulasi Penanggulangan Kebakaran dan Bencana yang bekerjasama dengan Badan Penanggulangam Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten serang yang diikuti oleh para manajemen, kepala instalasi, kepala ruangan, security, petugas kebersihan dan pegawai di lingkungan RSUD Banten yang diselenggarakan pada Rabu, 06 Desember 2023 di Gedung Rajawali RSUD Banten. 

 

Pada kesempatan ini, Wakil Direktur Umum dan Keuangan RSUD Banten, Dadang Iskandar, SKM, MKM, menyampaikan dalam sambutannya bahwa Rumah Sakit merupakan salah satu institusi yang memiliki banyak regulasi dan teknologi sehingga kegiatan ini menjadi suatu keharusan dipahami dalam aktivitas sehari-hari dalam rangka pencegahan dan pengamanan. Kita juga harus senantiasa memahami SOP dalam menjaga peralatan yang berpotensi menimbulkan kebakaran, maka perlu dilakukan sosialisasi agar kita dapat meningkatkan kemampuan dan kesiapan sistem keamanan di RSUD Banten. 

 

Kegiatan Drill Kebencanaan dan Kebakaran di RSUD Banten ini, dimulai dengan pemaparan materi mengenai Manajemen Keselamatan dan Kebakaran Gedung oleh Ketua Tim Pelatihan, dilanjutkan materi mengenai peran BPBD pemadam kebakaran untuk pencegahan dan penanggulangan kebakaran, dan pemahaman mengenai bencana oleh Instruktur, hingga materi mengenai pengenalan dan penggunaan Alat Pemadam Apir Ringan (APAR) oleh tim pendamping instruktur. Pada akhir sesi kegiatan, dilangsungkan simulasi kebakaran di lapangan yang bertempat di gedung Rajawali untuk menjadi gambaran nyata dan upaya bersama dalam mitigasi bencana di RSUD Banten. 

_____________

KITA BISA, YAKIN BISA, PASTI BISA ❗️

————————————

🛑Manfaatkan Aplikasi Pendaftaran Online sebelum melakukan kunjungan (maksimal H-1) ke Poli Rawat Jalan RSUD Banten, dengan Aplikasi e-RESERVASI RSUD BANTEN untuk Pasien Umum, BPJS dan SKTM. Maupun dengan Aplikasi MOBILE JKN untuk Pasien BPJS. Kedua Aplikasi ini dapat diunduh melalui PlayStore Android. 🛑

 

#RsudBanten

#RamahdanAmanah

#simulasibencana


Share this Post