Yudisium Peserta Program Internship Dokter Gigi Indonesia (PIDGI) di UPTD RSUD Banten

Sumber Gambar : Laxmhana Bany Rasim, S.Ds

Pada hari Selasa, 18/2/2025, RSUD Banten telah melaksanakan pertemuan untuk kegiatan yudisium dan pelepasan peserta Program Internship Dokter Gigi Indonesia (PIDGI) Angkatan ke-I periode Februari 2024 dan Angkatan ke-III tahun 2024 di gedung Aula Lt 3 Gedung Rajawali RSUD Banten. RSUD Banten merupakan salah satu Rumah Sakit di Banten yang ditunjuk oleh Kementerian Kesehatan melalui Dinas Kesehatan Provinsi Banten untuk menjadi fasilitas pelayanan kesehatan sebagai wahana dalam Program Internship Dokter Indonesia (PIDI) dan Program Internship Dokter Gigi Indonesia (PIDGI). Sesuai dengan Permenkes No. 7 Tahun 2022 Tentang Penyelenggaraan Program Internship Dokter dan Dokter Gigi, setiap dokter atau dokter gigi warga negara Indonesia yang lulus program profesi dokter atau dokter gigi dalam negeri dan luar negeri wajib mengikuti program Internship. Pada moment ini, Direktur RSUD Banten, dr. Danang Hamsah Nugroho., M.Kes melepas peserta PIDGI angkatan I dan angkatan III yang telah menjalani pengabdian sebagai dokter gigi internship dan telah mendapatkan penilaian akhir dari para pendamping PIDGI.


Share this Post